GERBANG SMP DAN SMA IT AD-DA'WAH RANGKASBITUNG

Di Tempat ini kami mendidik putra dan putri anda untuk meraih pendidikan umum dan Islam sebagai pegangan hidup mereka

KEGIATAN KEOLAHRAGAAN BELA DIRI

Membina olah raga bela diri pencak silat yang merupakan olah raga bela diri asli bangsa kita.

KEGIATAN BELAJAR MENGAJAR DI KELAS

Suasana kondusif dalam belajar di kelas membuat santri nyaman untuk mengikuti semua pelajaran.

MAKAN BERSAMA

Acara makan bersama satu cara untuk menambah keakraban diantara santri yang berasal dari latar belakang sosial dan budaya yang berbeda.

MASJID JAM'I AL FADILLAH

Di Masjid ini santri beribadah berjamaah, berdiskusi membahas masalah ke-Islaman serta menambah iman dan takwa.

PEMONDOKAN YANG TENANG

Para siswa tinggal di lingkungan yang tenang dengan udara yang segar alami.

KEPRAMUKAAN

Gerakan pramuka sebagai salah satu organisasi pendidikan non formal, merupakan organisasi yang terkonsep dengan baik. Pendidikan kepramukaan  memberikan banyak manfaat, baik langsung maupun tidak langsung kepada anggota pramuka. Dan pramuka merupakan salah satu cara pembinaan generasi muda penerus bangsa yang sangat dibutuhkan oleh negara. Manfaat bergabung menjadi anggota pramuka sangat penting bagi generasi muda calon generasi penerus bangsa, yang mencakup pendidikan formal dan formal dengan segala aspek. Diantaranya mengembangkan aspek intelektual, sikap, kemandirian, kepemimpinan, kepedulian sosial, inisiatif, kejujuran dan tanggung jawab.

Kepramukaan belajar tentang pendidikan keagamaan, pendidikan teknologi, pendidikan jasmani dan kesehatan, pendidikan tentang alam, pendidikan bersosialisasi. Karena bagaimanapun seorang pramuka hidup didalam lingkungan masyarakat dan dia harus mampu menyesuaikan diri dengan lingkungannya, merubah kebiasaan kebiasaan kehidupan sosial yang buruk menjadi kehidupan sosial yang tetata dengan baik, sehingga bisa menjadi pelopor pemuda penggerak kemasyarakatan. Di dalam pendidikan kepramukaan menghargai setiap bakat dan kreativitas pribadi  untuk lebih dikembangkan. Kegiatan kepramukaan kalau dijelaskan secara umum merupakan satu kegiatan bersama, yang berisikan kegiatan bakti untuk pengabdian, kegiatan kompetisi untuk mengasah kemampuan, kegiatan pelatihan untuk meningkatkan taraf pemahaman, yang bersifat cros culture understanding, untuk melatih nilai nilai nasionalisme, dan kegiatan wisata untuk merasakan betapa indahnya alam yang diciptakan oleh Allah untuk kita, dan memberikan kesadaran kepada kita untuk menjaga kelestariannya.

PERPUSTAKAAN

PERPUSTAKAAN:
Sekolah menyediakan sarana perpustakaan dengan koleksi  buku buku pelajaran, buku science dan buku buku tentang Islam yang bisa dijadikan bahan referensi bagi para siswa dalam belajar dan untuk memperkaya wawasan mereka tentang dunia Islam, ilmu pengetahuan, teknologi dan seni.

MASJID

IBADAH: 
Di kampus putra berdiri  masjid Jami Al Fadilah dengan ukuran 12m x 12m yang dapat menampung lebih 100 orang untuk shalat berjamaah. Di tempat ini setiap hari siswa bisa melaksanakan shalat  fardhu berjamaah dan shalat sunnah. Masjid ini bisa dijadikan tempat bagi santri  untuk belajar bersama baik yang berhubungan dengan pelajaran Keislaman atau pelajaran sekolah lainnya.

DAPUR DAN RUANG MAKAN

DAPUR DAN RUANG MAKAN:

Untuk memenuhi kebutuhan gizi para santri dipersiapkan nutrisi yang disesuaikan dengan kebutuhan perkembangan mereka, sehingga kebutuhan gizi mereka cukup terpenuhi dengan baik. Pentingnya pemberian nutrisi yang baik agar kondisi kesehatan santri selama mengikuti pendidikan tetap dalam kondisi prima. Makanan yang diolahpun harus bersih dan memenuhi standar kesehatan  untuk tumbuh dan perkembangan mereka. 

Untuk itu diperlukan dapur yang dapat mengolah nutrisi yang baik guna memenuhi standar gizi yang diperlukan. Untuk menambah keakraban dan persaudaraan diantara santri acara makan bersama di satu ruangan akan dapat mengikat keakraban diantara para santri, dimana mereka akan merasakan senasib dan sepenanggungan didalam menempuh pendidikan, sehingga keakraban dan persaudaraan diantara santri akan terjalin dengan baik, walau mereka telah terpisah karena telah menyelesaikan masa pendidikan mereka.

SARANA OLAH RAGA

TAMAN DAN SARANA OLAH RAGA:
Suasana tenang untuk belajar dengan pepohonan yang rindang serta baberapa sarana olah raga seperti lapangan sepak bola, lapangan basket, tenis meja merupakan fasilitas yang bisa dimanfaatkan para siswa untuk mengembangkan dan menyalurkan hobby mereka dibidang oleh raga. Salah satu sarana olah raga yang ada di sekolah Islam Terpadu Ad-Da'wah adalah olah raga berkuda. Sekolah kami merupakan satu satunya sekolah yang menyediakan sarana olah raga berkuda yang ada di Kabupaten Lebak Propinsi Banten. Siswa Sekolah Ad Da'wah Rangkasbitung Kabupaten Lebak banyak mengharumkan nama sekolah bahkan nama Kabupaten Lebak, untuk tingkat Propinsi Banten untuk olah raga berkuda.

Olah raga merupakan satu gerakan olah tubuh, yang memberikan efek kepada tubuh secara keseluruhan. Olah raga membantu merangsang otot otot bagian tubuh yang lainnya untuk bergerak. pentingnya olah raga bagi tubuh dapat digambarkan seperti sebuah mesin yang tidak pernah digerakan atau digunakan. Lambat laun bagian bagian dari mesin itu akan rusak, karena tidak pernah dilatih untuk bergerak atau bekerja. Demikian juga tubuh, jika kurang bergerak, tubuh akan menjadi bermasalah dan tidak sehat. Dengan berolah raga tidak hanya otot otot yang terlatih, sirkulasi darah dan oksigen dalam tubuhpun akan menjadi lancar, sehingga metabolisme tubuh menjadi lebih optimal, tubuh akan terasa segar, dan otak sebagai pusat syarafpun akan bekerja lebih baik. Untuk itu dalam kurikulum di sekolah SMP dan SMA IT Ad-Da'wah Rangkasbitung selain menjadi mata pelajaran, kami memberikan  tambahan berupa kegiatan ekstra kulikuler untuk santri santri kami agar para santri dalam masa pertumbuhan,  tubuh mereka menjadi sehat dan kuat. Salah satu olah raga yang kami kembangkan di sekolah sekolah Ad-Dakwah Rangkasbitung adalah olah raga bela diri pencak silat


LABORATORIUM KOMPUTER

LABORATORIUM KOMPUTER:
Di ruang ini para siswa belajar mengenal teknologi informatika yang berkaitan dengan penggunaan seperti untuk keperluan kantor seperti Microsoft office, disain grafis seperti photoshop dan corel serta jelajah internet, sehingga para santri kami bisa mengetahui perkembangan dunia, ilmu pengetahuan dan teknologi di hadapan mereka. Kamipun melengkapi sarana komunikasi dengan jaringan wifi di lingkungan sekolah, agar bisa diakses oleh siswa dan tenaga edukasi agar para tenaga edukasi kami  bisa menyesuaikan bahan ajaran yang akan mereka transferkan kepada santrinya sesuai dengan perkembangan yang terkini.

RUANG KELAS

RUANG KELAS:
Di kampus putra di Jl Tb Hasan Ciseke, terdiri beberapa urang kelas untuk belajar mengajar, baik ruang kelas untuk santri tingkat SMP IT dan ruang kelas untuk santri tingkat SMA IT dengan sarana belajar yang memadai yang mampu mendukung proses belajar mengajar dengan baik

PONDOKAN

PEMONDOKAN:
SMP IT dan SMA IT Ad-Da’wah sebagai boading school menyediakan tempat asrama atau tempat pemondokan bagi santri yang belajar di lembaga pendidikan ini, dan santri wajib tinggal di pondokan. Untuk kampus putra yang berlokasi  di Jl Tb Hasan Ciseke Rangkasbitung, dihuni oleh santri SMP dan SMA. Dari kegiatan belajar, makan bersama, shalat berjamaah, kegiatan ekstra kulikuler, dan waktu istirahat akan selalu dipantau dan mendapat pengarahan dari para ustadz. Di tempat inilah  mereka di tempa untuk hidup dan  belajar  mandiri yang jauh dari intervensi keluarga. Di tempat ini mereka terlindungi dan terhindar dari finah subhat dan syahwat

LOMBA PIDATO BERBAHASA ARAB

Bahasa Arab merupakan salah satu bahasa asing yang harus dikuasai oleh para siswa dan siswi baik di tingkat SMPIT maupun di tingkat SMAIT Ad-Da'wah. Karena dengan menguasai bahasa para siswa dapat mengetahui budaya dari bangsa tersebut. Selain bahasa Inggris di sekolah para siswa harus mampu pula berbahasa Arab. Pada akhir Oktober 2015 diadakanlah lomba pidato bahasa arab di lingkungan sekolah baik di tingkat SMA IT Ad-Da'wah maupun di tingkat SMP IT Ad-Da'wah untuk santri putri, yang diadakan di kampus putri di Jl.Siliwangi, Pasir Ona Tangkasbitung, Kab Lebak.




Acara lomba pidato ini cukup meriah. Rasa kagum setelah mendengarkan kefasihan para santri putri dalam berpidato baik untuk tingkat SMP IT Ad-da'wah maupun SMA IT Ad-Da'wah menggunakan bahasa Arab, seperti layaknya mereka menggunakan bahasa ibu mereka. Setelah diumumnkan  para penang akhirnya para peserta melakukan foto bersama para pemengang lainnya. Acara seperti ini sudah menjadi kegiatan yang rutin dilakukan oleh para santri putri untuk unjuk kebolehan  dan memacu para santri putri  untuk meningkatkan penguasaan mereka dibidang bahasa asing khususnya Bahasa Arab. Selamat buat para pemenang.

FOTO